Pelatihan KKR |
Kesehatan adalah masalah yang penting dalam kehidupan, kesehatan sangat diperlukan oleh semua orang. Dengan hidup yang sehat maka semangat hidup akan lebih termotivasi untuk mencapai tujuan hidup. Bayangkan saja apa yang terhadi apabila kesehatan kita menurun, sering terserang penyakit. Tentu saja semangat hidup menjadi redup, ingin belajar malas, ingin bekerja malas, semua aktivitas terasa tidak menyenangkan. Oleh sebab itu Dalam rangka meningkatkan dan membina kesehatan di lingkungan sekolah, maka diperlukan para pemuda yang bisa menangani masalah kesehatan di lingkungan sekolah. Untuk itu sekolah bekerja sama dengan pihak puskesmas setempat untuk melatih kader kader kesehatan remaja.
Materi pelatihan yang diberikan sangat bagus sekali dan sangat bermanfaat. Materi pelatihan tersebut antara lain :
1. Pre test untuk mengetahui sejauh mana pengetahuan siswa tentang kesehatan
2. Pelatihan pertolongan pertama menangani orang pingsan
3. Pelatihan pertolongan pertama menangani orang terluka
4. Pelatihan pertolongan pertama menangani patah tulang
5. Pelatihan pertolongan pertama mengatasi demam
6. Pelatihan menensi tekanan darah
7. Pelatihan mengukur tinggi dan berat badan
8. Post test untuk mengetahui sejauh mana pengetahuan siswa tentang kesehatan setelah pelatihan.
Rangkaian acara di atas tentu saja sangat menarik, karena siswa bisa langsung mempraktikkan sendiri atas petunjuk dokter. Selain itu peralatan yang digunakan untuk praktik juga sudah tersedia sehingga memudahkan siswa untuk belajar.
Acara tersebut dihadiri sebanyak 70 siswa sebagai kader kesehatan remaja dan sebagai nara sumber adalah dokter yang berada di puskesmas setempat.
Dengan adanya pelatihan tersebut diharapkan bisa meningkatkan kualitas kesehatan di lingkungan sekolah sehingga anak anak sekolah bisa sehat dan semangat belajar akan lebih termotivasi, aktif dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah dan tujuan sekolah untuk menjadi sekolah adiwiyata bisa tercapai.