Wednesday 19 March 2014

Pembangunan Taman Depan

taman-depan-1 Setelah menyelesaikan pembangunan ruang UKS dan tempat parkir, saat ini sekolah sedang menjalankan program pembangunan yang baru yaitu pebuatan taman depan sekolah. Pembangunan taman depan terbentang mulai dari batas utara sampai selatan SMPN 1 Gondanglegi yang luasnya kurang lebih 600 meter persegi. Dengan adanya taman ini SMPN 1 Gondanglegi terlihat semakin rindang dan kelihatan indah dari depan. Dibangunnya taman ini tidak lepas dari program adiwiyata sekolah yang sudah dilaksanakan mulai tahun 2011 dimana 30% luas wilayah sekolah harus dihijaukan dan dijadikan lahan untuk tanaman. Bagian dalam sekolah sudah rindang mulai dari lapangan sekolaha yang ada di dalam sampai lapangan depan. Dan kini tinggal pembangungun taman depan. Dan alhamdulillah semenjak tahun 2011 sampai sekarang progres Spensagi mengenai taman dan tanaman sekolah 100% sudah tercapai.